Model Rumah Minimalis - Menurut Anda di jaman yang serba modern ini model rumah apa yang sering menjadi perbincangan dan menjadi trend? Yup.. pastinya tak jauh jauh dari model rumah minimalis. Desain rumah minimalis banyak di minati oleh masyarakat sekarang ini karena mencerminkan gaya hidup masyarakat modern yang ingin serba praktis dan simpel. Pada pembahasan artikel dari blog desain interior Rumah Minimalis kali ini akan berbagi tips bagaimana memilih furnitur untuk arsitektur model rumah minimalis. Agar penataan furnitur untuk desain rumah gaya minimalis Anda sesuai dengan dekorasi dan desainnya silahkan simak bagaimana mendandani rumah minimalis Anda.
Model Rumah Minimalis bisa Anda lihat pada beberapa contoh gambar model rumah minimalis yang ada pada postingan ini. Mungkin sebagian dari Anda ada yang kebingungan untuk memilih furniture serta aksesori apa yang paling sesuai untuk Desain Rumah Minimalis.
Caranya adalah dengan mempertahankan unsur unsur praktis yang memiliki nilai fungsional, karena bagian ini menjadi dasar jika Anda ingin melakukan penataan model Rumah Minimalis Modern
Anda bisa melakukan pemilihan bahan paling cocok yang bisa mengentalkan konsep dari Desain minimalis yang ingin Anda wujudkan. Sebagai contoh adalah soal furniture dari kaca, Anda dapat memadukannya dengan furnitur yang terbuat dari aluminium ataupun dari besi tempa karena jenis furniture ini sering digunakan banyak orang.
Membuat desain dengan Model presisi yang tegas sering menjadi salah satu ciri khas pada penataan arsitektur minimalis. Anda bisa memilih meja ataupun kursi desainnya simpel atau yang tanpa ornament. Dengan pemilihan ornament yang minim juga memiliki nilai positif karena Anda akan lebih mudah dalam melakukan perawatan dan ruangan pun juga akan lebih terksesan lega. Penataan dan pemilihan ini juga sangat pas jika diterapkan untuk model rumah minimalis bentuknya mungil.
Tidak hanya untuk penataan furnitur saja, dengan konsep minimalispun Anda juga bisa memadukannya dari bahan atau furniture untuk warna – warna kayu misalnya dengan warna coklat tua atau warna coklat yang agak kemerahan.
Kalau Anda akan memilih warna dan corak Anda juga memperlihatkannya dengan cermat, hindari pemilihan corak bunga-bunga atau penuh warna-warni yang sangat ramai karena akan tidak sesuai jika dipadukan dalam model rumah minimalis. Anda tetap harus mempertahankan pada setiap warna setiap kali Anda akan menambah atau mengganti bagian aksesori atau furniture yang masih ada dalam satu ruangan.
Anda harus menata setiap aksesori serta benda furniture dengan sangat teliti, disamping itu Anda juga harus mengusahakan agar setiap ruangan tidak tampak terlalu penuh karena hal ini justru bisa untuk menegaskan kesan minimalis akan diciptakan.
No comments:
Post a Comment