Thursday, January 28, 2010

just for you boys!

Inilah Trend Fashion Pria Yang Akan Menjadi Trend 2010!


Setelah sebelumnya kami mengulas tentang trend fashion wanita di tahun 2010, berikut kami akan mengulas fashion pria yang akan menjadi trend di tahun 2010.

Seperti biasanya, trend fashion akan selalu mengalami perubahan dari tahun ke tahun, dan ini pun berlaku juga dengan fashion untuk pria. Dalam mengikuti perkembangan mode sebenarnya kita tidak harus menggunakan fashion rancangan desainer papan atas atau merek branded yang ternama, namun yang terpenting adalah bagaimana anda sebagai pria mampu untuk menyesuaikan pakaian yang tepat di saat yang tepat.

Kami akan mengulasnya secara lebih mendalam untuk trend fashion pria di tahun 2010, namun bukan berarti trend tersebut akan berlaku sama untuk setiap pria. Karena trend akan dipengaruhi oleh lingkungan sosial, iklim, budaya, bahkan negara tempat seseorang tinggal.

Kita mulai dengan hal yang paling umum. Pakaian pria seperti polo shirts, t-shirts, jacket, sweaters, dan jeans adalah jenis pakaian pria yang tidak akan pernah lekang oleh perkembangan jaman. Yang berubah hanyalah pemilihan warna dan jenisnya, namun basicnya tetaplah sama.

Bagaimana dengan atasan untuk pria? Di tahun 2010 nampaknya batik akan semakin trend di Indonesia baik untuk pria maupun wanita. Jangan pernah meremehkan produk dalam negeri! Bahkan desainer ternama asal prancis Dries Van Noten pun terinspirasi oleh batik dalam rancangan busana terbarunya.

Pakaian BAtik Rancangan Desainer Prancis Dries Van Noten

Batik Rancangan Desainer Prancis Dries Van Noten

Bagi anda yang ingin tampil formil, jangan selalu menggunakan warna hitam dan putih yang sangat umum digunakan. Para pria cenderung menggunakan warna tersebut dengan alasan lebih aman, simple, dan klasik. Cobalah dengan bereksperimen dengan warna yang baru seperti warna navy blue, abu muda, atau bahkan warna ungu. Bagi pria yang biasanya menggunakan jas saat ke kantor, cobalah dengan menggunakan cardigan untuk pria yang semakin populer dalam beberapa tahun belakangan ini. Kombinasi kemeja, celana katun dan cardigan dapat memberikan nuansa baru dalam cara berpakaian anda.

Kombinasi Cardigan Dan Kemeja Untuk Tampil Formil

Kombinasi Cardigan Dan Kemeja Untuk Tampil Formil

Bila ingin tampil lebih kasual, polo shirt bisa menjadi alternatif pilihan yang tepat. Anda bisa bereksperimen mengkombinasikannya dengan celana jeans dan zip-up jackets (jacket dengan ritsleting tinggi sampai leher) atau hooded jacket (jacket yang memiliki penutup kepala), nampaknya kedua jenis jacket ini juga akan menjadi trend di tahun 2010.

Polo Shirts Dikombinasikan Dengan Zip Up Jacket Atau Hooded Jacket

Polo Shirts Dikombinasikan Dengan Zip Up Jacket Atau Hooded Jacket

Untuk busana bawahan pria, jeans akan selalu menjadi model favorit sepanjang masa tanpa terkecuali untuk trend tahun 2010. Salah satu model jeans pria yang akan trend di tahun 2010 adalah skinny jeans, yang sebenarnya sudah menjadi trend dalam beberapa tahun terakhir.

Trend 2010: Skinny Jeans Pria

Trend 2010: Skinny Jeans Pria

Sedangkan untuk trend sepatu pria di tahun 2010, bisa dimulai menggunakan sepatu dengan nuansa warna yang baru. Sebagai contoh, saat ini Dr. Martens mengeluarkan sepatu dengan bahan kulit yang berwarna metalik. Cobalah untuk menggunakan sepatu dengan bereksperimen pada warna baru, terutama di saat momen tertentu yang spesial.

Sepatu dr. Marten Dengan Bahan Kulit Berwarna Metalik

Sepatu Dr. Martens Dengan Bahan Kulit Berwarna Metalik

Dan terakhir yang juga sangat menarik dibahas untuk trend 2010 adalah tas Tote Bag! Ya, tote bag dulunya adalah jenis tas yang hanya digunakan untuk wanita. Namun saat ini sudah menjadi konsep baru tas untuk pria dengan semakin banyaknya para desainer yang membuat tote bag khusus untuk pria. Kemungkinan besar di tahun 2010 tas tote bag pria akan semakin diminati dan akan semakin banyak pilihan model tote bag untuk pria.

Model Tas Tote Bag Untuk Pria - Burberry Tote Bag

Model Tas Tote Bag Untuk Pria - Burberry Tote Bag

Kesimpulan dari trend 2010 untuk pria yang telah disampaikan diatas, yang terpenting adalah bagaimana kreatifitas anda untuk mengkombinasikan berbagai ide agar mendapatkan style terbaik sesuai dengan yang anda inginkan. Bukan hanya sekedar mengikuti trend, tetapi harus terlihat cocok dengan postur tubuh dan kepribadian anda. Just Keep It Simple! :-)

No comments:

Post a Comment